RAW - Sambutan Hangat Bagi Bobby Lashley di Kampung Halamannya

Sambutan meriah bagi pegulat tuan rumah terjadi malam ini saat WWE Champion Bobby Lashley diterima baik oleh publik kota Denver, Colorado yang merupakan tempat tinggalnya. Sang WWE Champion yang bukan heel ini dipuja oleh para penonton yang datang malam itu dan dia bahkan memberikan jabatan tangan kepada beberapa fans di front row.

Karakter Lashley cukup unik dengan menjadi sosok brutal namun tidak jahat dan curang, membuat dirinya disegani oleh lawan-lawannya belakangan ini. Dia pun tetap menampilkan sisi ramahnya tanpa mengurangi rasa garang yang dia miliki di atas ring. Sungguh sebuah penampilan yang cukup unik bagi sang juara bertahan.