WWE Trivia - Roman Reigns Sedikit 'Naik Kelas'


Salah satu alasan mengapa WWE Universe nampak membenci Roman Reigns karena mereka menganggap sang anak emas Vince McMahon ini tidak bisa membuka suaranya di depan dalam mengadakan promo. Dan benar, jika dibandingkan dengan Superstar selevelnya seperti Rollins, Ambrose, Bray Wyatt bahkan Samoa Joe, nampaknya skill berbicara Roman berada dibawah.

Namun kali ini WWE membuat Roman bertanding dalam pertempuran yang selama ini menjadi kelemahannya, yakni perang kata-kata di mana yang menjadi rival adalah 'salah satu' pegulat dengan skill promo terbaik sepanjang masa John Cena. Uniknya, Cena juga tidak disukai oleh penonton dan membuat boo selalu ada di antara mereka.

Perlu diakui beberapa minggu ini dalam perang kata-kata dengan Cena, Roman naik kelas dalam pengalamannya berpromo. John Cena pun diimbanginya meskipun saya melihat Roman masih dalam tahap hapalan. Suka atau tidak dengan Roman Reigns, mari sedikit objektif apakah benar dia sedang naik kelas dibantu oleh Cena kali ini?