WWE NEWS - Rating Rendah 2.2 jt Penonton RAW Minggu Ini


Episode WWE RAW hari Senin ini yang merupakan babak baru pasca Hell in a Cell menghadirkan petinju professional Tyson Fury yang mencari penjelasan dari Braun Strowman dan berakhir dengan pertengkaran besar di Main Event. Sayangnya secara statistik acara ini hanya menarik rata-rata 2,334 juta pemirsa, menurut Showbuzz Daily.

Angka ini turun 9,2% dari 2.571 juta pemirsa minggu lalu untuk episode RAW perdana di era baru ini. Jelas angka ini dianggap mengecewakan oleh WWE, mengingat Smackdown mendapatkan rating fantastik minggu kemarin. 

Menariknya RAW minggu ini juga tidak menghadirkan Seth Rollins sang Universal Champion.