NXT TakeOver - Adam Cole Menjuarai North American Championship!


Pertandingan pertama sekaligus pembukaan show diberikan kepada Ladder Match untuk menentukan siapa yang akan menjadi juara sabuk baru ini. Mereka adalah Adam Cole, Ricochet, Killian Dain, EC3, Lars Sullivan dan The Velveteen Dream yang masuk memeriahkan NXT TakeOver New Orleans malam ini.

Sungguh ini menjadi pembukaan yang luar biasa dengan mereka bertanding seru menggunakan tangga sebagai alat mereka. Baru berjalan beberapa menit pun sudah ada teriakan this is awesome dan benar-benar sepanjang pertandingan berjalan dengan epic. Semua spot menarik sehingga saya kesulitan untuk menuliskan jalannya pertandingan.

Yang pasti penutupan laga kita melihat Ricochet yang hampir menang setelah menghajar Lars, namun dari belakang Adam Cole menghajarnya dengan tiba-tiba dan bergerak naik untuk mengambil sabuk tersebut. Ini menjadi sabuk Adam Cole yang pertama di NXT dengan memenangkan Ladder Match ini!

Selamat untuk Adam Cole!