WM33 - Aries vs Neville di Pre-Show Match


Usai sudah harapan Cruiserweight Division untuk berada di Main Card Wrestlemania. Satu-satunya pertandingan yang sedang dibentuk ini pun resmi dipindah oleh Executive WWE untuk berada di pre-show saja. Neville yang kembali pasca cidera dengan watak heelnya ini akan ditantang Superstar senior Austin Aries dalam pertandingan satu lawan satu.

Namun ternyata storyline mereka tidak cukup panas dan hanya diberikan kesempatan untuk dipertandingkan di preshow Wrestlemania yang kali ini berlangsung 2 jam sebelum acara dimulai. Apakah mereka masih tetap akan menyogatkan pertandingan kelas dunia?

Saksikan saja hanya di live coverage Wrestlemania sepanjang minggu ini untuk kelanjutan ceritanya.