RAW - Reuni Awesome Truth Bikin Judgement Day Kelabakan
Ada sisi nostalgia di RAW malam ini saat R-Truth kembali ditemani oleh The Miz menghadapi Judgement Day. Truth mengatakan dirinya lah anggota sah dari Judgement Day sedangkan si JD McDonagh sudah selayaknya keluar atas kekalahan kemarin.
Namun pada akhirnya Truth ditemani dengan The Miz berhadapan dengan mereka dalam tag team match. Memang specialis komedi sih mereka di mana malam ini ada kejadian juga Truth mau tag kepada si Dominik yang merupakan lawannya juga.
Nostalgia tim lawas Awesome Truth di era 2010an yang harus sampai ditangkap polisi karena kebrutalan mereka. Ga kerasa di tahun 2024 ini mereka bertugas jadi pemandu bagi anak-anak mudanya WWE.
Post a Comment