WM39 - Usos vs Owens-Zayn Laga Panas Calon Main Event
Salah satu pertandingan yang saya pribadi tunggu dan jagokan untuk jadi penutup Wrestlemania malam pertama adalah laga The Usos vs Kevin Owens dan Sami Zayn.
Alasan utama saya adalah ini akan menjadi sebuah bonus besar bagi Jey Uso yang jadi pembantu terbaik sepanjang tahun 2022 hingga sekarang ini. Ditambah dengan hype Sami Zayn yang meskipun berkurang tapi tetap luar biasa di seluruh kota di USA dan sekitarnya.
Di sisi The Usos, sabuk dan pencapaian 1000 hari yang telah diraih menjadi pertaruhan. Namun di sisi Owens dan Zayn bisa jadi ini kesempatan terakhir dirinya dapat hype besar karena jika kalah mungkin penonton juga akan bosan. Siapakah yang pada akhirnya pulang menenteng sabuk Undsiputed Tag Team Championship?
Post a Comment