Smackdown - IMPERIUM Menuju RAW, Matt Riddle Tetap

 

Sang Intercontinental Champion GUNTHER bersama 2 rekan lainnya di IMPERIUM resmi dipanggil oleh Brand Merah Monday Night RAW untuk berkarya di sana. Ini menjadi salah satu indikasi bahwa Gunther juga bisa menjadi pemain yang menjadi calon juara sabuk baru.

Selain itu ada Matt Riddle yang juga akhinya menetap di RAW, di mana musuh-musuhnya saat ini The Usos masih belum di draftkan ya. Riddle juga salah satu contender sabuk besar maupun mid card. Sosok pemain yang cukup komplit.

Perlu di note bahwa Gunther dengan sabuknya pindah brand, memungkinkan bahwa US Championship dipindah ke Smackdown sebagai gantinya. Tapi kita perlu tunggu di RAW juga sih karena di titik ini Austin Theory belum di draft kan.