Outside WWE - Pertandingan Comeback dari Paige (Saraya)
Perusahaan sebelah baru saja menjalani PPV mereka yang berjudul Full Gear, satu-satunya yang bisa saya beritakan di sini hanyalah fakta mengenai kembalinya Paige atau yang kini kita kenal sebagai Saraya yang kembali bertanding.
Untuk pertama kalinya dalam 5 tahun Paige (Saraya) ini berhasil kembali bergulat setelah cidera leher berkepanjangan nya dulu membuat tim dokter memaksanya pensiun dini. Akhirnya dia kembali nih dalam aksi satu lawan satu melawan Britt Baker.
Terlepas dari vonis dokter dan akhirnya bisa kembali bergulat lagi, si wanita cantik asal Inggris ini masih berumur 30 tahun. Perjalanannya masih panjang sebagai seorang pegulat nih kedepannya. Terus berkarya di manapun kamu berada ya Mbak yu.
Post a Comment