Smackdown - Lita Datang Menjumpai Charlotte
Di Smackdown malam ini salah satu kejutan yang dihadirkan oleh WWE adalah kehadiran WWE Hall of Famer Lita ke atas ring. Bocoran kedatangan Lita ini sebenarnya sudah ada dari beberapa jam sebelum show ini berlansung. Thanks to para reporter berita bocoran yang selalu nongkrong di area parkir kedatangan Superstar di belakang layer.
Dalam promonya malam ini Lita mengatakan bahwa dia ingin kembali satu kali lagi untuk membuktikan bahwa dirinya masih bisa bergulat dan akan merebut sabuk sekali lagi. Lita mengatakan bahwa dia masih punya semangat untuk one last ride sebagai juara.
Dia pun langsung didatangi oleh Charlotte sang Smackdown WomenÃs Champion. Saat Charlotte kalah bicara dan akan menyerangnya, Lita berhasil mengcounter dan memberikan Twist of Fate.
Post a Comment