Smackdown - Kok Lagu Lama Roman Reigns Diputar Lagi?


WWE melakukan sebuah hal menarik saat mereka memutarkan lagu Entrance Roman Reigns yang lama dalam segment parade para juara di pembukaan Smackdown hari ini. Namun bukan Roman yang datang, melainkan Paul Heyman yang datang untuk memberikan promo berapi-api seperti biasanya.

Namun saat di pertengahan show Roman muncul, dia tetap menggunakan Entrance baru nya sebagai lagu masuknya. Menimbulkan pertanyaan apakah yang mereka lakukan dengan memutarkan lagu lama Roman di awal show tadi.

Ada 2 teori yang dibahas diinternet:

1. WWE melakukan kesalahan besar dalam pemutaran lagu di awal show itu.

2. Lagu lama dari The Shield itu diberikan sebagai Entrance dari Paul Heyman.

WWE tidak punya kewajiban memberikan penjelasan kepada kita dan WWE tidak akan memberikan keterangan apa-apa. Mari kita tunggu apakah minggu depan musik itu akan diputar lagi?