WWE Trivia - Saat Paige Jadi Model Video Klip Pacarnya

Mantan Divas Champion Paige baru saja meluncurkan karya terbarunya dengan menjadi bintang video klip dari Grup band Falling in Reverse. Penampilannya dalam video klip ini terkesan dark meskipun dia memakai gaun putih nan suci.

Setelah video klip ini keluar tayang pada beberapa waktu lalu dia langsung memposting di twitter mengenai betapa excited nya dia akan karyanya yang satu itu. Meskipun sudah tidak aktif di WWE, Paige punya sampingan jadi aktris di beberapa project dan juga aktif berada di Twitch nya.

Salah satu hal yang membuat dirinya menjadi model klip dari band ini adalah dia saat ini berpacaran dengan sang Lead Vokalis Ronnie Radke.