WWE Trivia - Kevin Owens yang Berharap Jadi Tag Team Champion dengan Sami Zayn
Kevin Owens dan Sami Zayn merupakan teman/sahabat/rival/partner dan segudang hubungan lain yang mereka sajikan di depan layar WWE. Namun yang pasti Owens dikabarkan sedang punya hasrat menjadi Tag Team Champion di WWE dan dia ingin berbagi sabuk beregu itu dengan Sami Zayn.
Owens mengatakan hal ini saat diwawancarai oleh WWE Now India di mana itu menjadi salah satu pertanyaan yang ditanyakan. Owens mengatakan sangat berharap diberi storyline tag team championship kedepannya.
Cerita tag team antara Kevin Steen dan El Generico tentunya merupakan legend di antara golongan pegulat indie. Kini kita lihat apakah Vince akan mengabulkan keinginan Owens bekerja sama dengan Zayn dalam storyline Tag Team Championship?
Post a Comment