WWE Trivia - Jeff Hardy Ingin Melawan Roman Reigns dan Bray Wyatt


Di tengah Matt Hardy sudah pindah ke AEW, sang adik Jeff Hardy sepertinya masih belum punya niatan untuk mengikuti sang kakak. Jeff dengan terang-terangan mengatakan bahwa dia bahagia di WWE dan ingin menghabiskan kariernya di sana.

Dalam wawancara terakhir dia bercerita masih beberapa nama ingin dia lawan selama kariernya di WWE. Tercetuk nama Roman Reigns dan Bray Wyatt yang ada dalam list orang yang ingin dia lawan.

Menariknya kedua nama itu sama-sama ada di Smackdown dan sangat mungkin untuk bertemu dengannya suatu saat nanti.