WWE Trivia - Undertaker Memilih AJ Styles Karena Kurt Angle?


Kurt Angle dikabarkan menjadi sosok yang merekomendasikan AJ Styles kepada Undertaker. Ceritanya adalah Angle berada satu pesawat dengan Taker pasca pertandingan mengecewakan melawan Goldberg di Arab Saudi. Angle yang melihat Undertaker kecewa memberikan ide untuk the Dead Man bertanding melawan AJ sebagai ajang pelampiasan.

Bagi Kurt AJ Styles sosok yang cerdas dan brilian, di mana bertanding dengan AJ Styles merupakan garansi pertandingan mereka akan menjadi 'istimewa' (kata 'Amazing' yang dipakai dalam artikel aslinya).

Kurt Angle pun tidak salah, Boneyard Match berlangsung dengan seru kemarin.