WWE Trivia - Kondisi Mauro Ranallo Membaik Sekarang


Mauro Ranallo sedang dalam masalah dan masalahnya secara singkat mirip dengan ungkapan 'aku itu tidak bisa dibeginikan'. Karena memang Ranallo mengakui dirinya punya sindrom bi-polar yang membuat dia depresi jika suatu masalah datang menimpanya.

Diketahui juga bahwa kondisi Ranallo setelah menerima tweet dari Corey itu cukup terpuruk dengan langsung absen di Survivor Series dan masih absen di NXT rabu berikutnya. Namun saat ini dikabarkan bahwa kondisinya membaik ditambah dengan permintaan maaf Graves secara terbuka di podcastnya.

Corey mengungkapkan serangan itu tidak bertujuan personal, namun dia mengkonsep permusuhan 2 komentator itu untuk masuk memanaskan perang brand di Survivor Series ini. Sayangnya kadar bercanda Graves tidak bisa diterima oleh Ranallo.