WWE NEWS - Starrcade, Destinasi Berikutnya WWE


Secara resmi PPV berikutnya dari WWE usai Survivor Series kemarin adalah Tables, Ladders and Chairs yang disingkat menjadi TLC pada 16 Desember mendatang. Namun sebelum ke PPV tersebut WWE punya 'Special Show' yang disiarkan dari WWE Network yang berjudul Starrcade.

Acara ini merupakan konsep lama milik WCW yang kini dipakai WWE untuk event tahunan. Seperti 2 tahun sebelumnya ini akan menjadi house show special di mana ada kamera TV WWE yang merekam dan menyiarkannya live dari WWE Network. Meskipun demikian tidak diharapkan juga terjadi sesuatu yang besar seperti perpindahan sabuk kejuaraan dll.

Starrcade akan berlangsung senin pagi minggu depan di WWE Network.