WWE NEWS - Andrade dan Apollo yang Memupuk Cerita
Minggu lalu di Smackdown Live, Apollo Crews yang selalu ceria menerima beatdown di tangan Andrade. Tampaknya keduanya memiliki ketegangan setelah Zelina Vega sang manager menuduh Apollo bermain mata dengannya di segmen belakang panggung. Andrade statusnya saat ini tidak terlalu senang dengan godaaan Apollo ke rekan bisnisnya ini.
Keduanya beradu mulut dalam video yang diposting ke akun YouTube mereka siang ini. Sepertinya kisah ini akan menuju storyline yang mungkin baru terjadi di episode minggu depan dari Smackdown Live.
Adakah yang mau melihat Apollo vs Andrade sebagai program fresh dari WWE berikutnya?
Post a Comment