Hasil Lengkap Smackdown Live 4 September 2018!

Detroit - Michigan
Sementara itu crew Smackdown Live yang lebih bersantai beberapa hari terakhir ini melanjutkan perjalanan mereka menuju ke Hell in a Cell dengan mengadakan show besar di Detroit malam ini. Siapa yang akan berjaya malam ini dan apakah yang akan terjadi? Saksikan hanya disini!


Daniel Bryan mengalahkan Andrade “Cien” Almas

Urusan yang belum selesai antara Bryan dan Almas dilanjutkan malam ini. Nampaknya mereka berdua main dengan santai dan berhasil membuat penonton kagum dalam pertandingan standar seperti non-PPV match biasanya. Di ending Bryan memberikan flying knee dan memenangkan pertandingan tanpa gangguan.

Usai pertandingan Miz tampil di layar besar mengatakan dia tidak akan berada di atas ring malam itu. Namun Paige marah besar dan mengancam memecatnya jika tidak datang bertanding.

Naomi mengalahkan Peyton Royce, Asuka Return!


AJ Styles Menyerang Samoa Joe


Rusev Day mengalahkan The Usos and SAnitY

Pertandingan ini menjadi Triple Threat kedua dalam mini Tournament yang disiapkan oleh Paige. Di akhir laga Rusev memberikan Machka Kick kepada Eric Young dan melaju ke Final Tournament ini yang akan berlangsung minggu depan.

Di final Rusev dan Aiden English akan berhadapan melawan The Bar untuk menentukan siapakah yang akan menantang New Day di Hell in a Cell.

R-Truth mengalahkan The Miz; Daniel Bryan & Brie Bella memberi peringatan kepada Miz dan Maryse

Sementara itu di Main event kita melihat R-Truth untuk pertama kalinya setelah sekian lama untuk menjadi Main Event show di WWE. Dia pun berhadapan dengan Miz yang dipaksa bertanding oleh sang GM Paige. Dengan gangguan dari Bryan yang masuk ke arena, Truth menggulung Miz dan mengalahkannya.

Usai pertandingan Miz dan Marsye berlari saat, Bryan dan Brie mengambil microphone. Dari arah belakang Andrade Almas dan Zelina Vega menyerang kedua pasangan ini sebelum akhirnya mereka memberikan double Yes Lock untuk sekaligus memberikan ultimatum kepada Miz dan Maryse!