WWE Trivia - Triple H Menjadikan WWE Seperti NXT?
Triple H melakukan tugasnya sebagai Wakil Presiden WWE Talent, Live Events & Creative yang berarti dia memiliki jabatan resmi selain menjadi aktor di WWE. Triple H menjalani sesi tanya jawab di depan wartawan baru-baru ini dan sebuah pertanyaan menarik dilontarkan kepadanya. Dia ditanya apakah dia ingin untuk membuat Main Roster lebih menarik dengan 'gaya NXT' yang dia pakai.
Jawaban Triple H sungguh membuat penonton heran. Dia mengatakan dengan sedikit bercanda bahwa jika dia bisa dia juga ingin bisa terbang atau bernafas dalam air (metafora bahwa dia tidak bisa melakukan apapun yang fans mau).
Tapi Triple H mengatakan bahwa jika penonton beranggapan bahwa NXT itu hanya milik Triple H dan WWE Main Roster hanya milik Vince McMahon, mereka salah besar. Dia sebagai orang yang juga ada di setiap produksi RAW maupun Smackdown akan berani menentang sang bos dan berargumen demi memberikan tontonan terbaik. Sebagaimana Vince juga punya peran di NXT sebagai puncak pimpinan.
Post a Comment