WWE Trivia - Orton vs Jeff dalam Iklan Unik Hell in a Cell


PPV berikutnya dari WWE setelah SummerSlam adalah Hell in a Cell yang akan berlangsung pada bulan September mendatang. Sebuah partai yang unik di iklankan oleh tempat gedung penyelenggaraan PPV tersebut dengan maksud untuk menarik penonton datang ke arena. Iklan ini hanya dinikmati oleh warga kota San Antonio dan tidak disebar, namun tentu saja berita seperti ini auto-viral di dunia maya.

AT&T Center di kota San Antonio memasang iklan antara Jeff Hardy dan Randy Orton yang akan berlangsung di WWE Hell in a Cell pada hari Minggu, 16 September. Meskipun pertandingan bisa berubah sewaktu-waktu ini menjadi indikasi dan spekulasi spoiler pertandingan di SummerSlam mendatang. Saat ini Jeff Hardy dijadwalkan akan menghadapi Shinsuke Nakamura untuk Kejuaraan WWE US Championship dua minggu mendatang di SummerSlam.