WWE Trivia - Spekulasi Kedatangan Undertaker


WWE Summerslam tepat 1 bulan di depan mata dan hingga saat ini nama yang masih dispekulasikan untuk tampil pada show terpanas di musim panas ini adalah sang Legenda Undertaker. Taker memang seorang sosok fenomenal yang dapat bermain dalam segala storyline, namun hingga hari ini batang hidungnya belum terlihat di WWE.

Jika spekulasi kedatangan Undertaker sudah dipikirkan, yang juga perlu dipikirkan adalah lawannya yang akan dia hadapi. Siapakah yang akan mendapatkan kehormatan bertanding satu lawan satu melawan Taker, apakah itu nama besar seperti John Cena atau Triple H? Ataukah anak-anak muda seperti Balor ataupun Andrade Almas?

Semua masih bersifat spekulasi namun ada 2 pertanyaan dasar yang ingin saya tanyakan:
1. Apakah anda masih tertarik melihat Undertaker bergulat di SummerSlam?
2. Siapakah lawan yang harus dilawan Taker jika dia kembali di SummerSlam?