Mixed Challenge Week 5 - Kekuataan Suami Istri Rusev dan Lana


Minggu ke 5 dari WWE Mixed Challenge terjadi disini saat ada pasangan suami istri asli Rusev dan Lana menghadapi pasangan Elias dan Bayley dari Brand Merah. Belakangan ini Rusev dan Lana memposting banyak beberapa video mereka sedang latihan dan terlihat Rusev menyemangati Lana untuk terus maju dalam kemampuannya.

Dan dimalam ini Rusev tampil beringas dengan menghajar Elias tanpa ampun dengan dirinya yang memakai perban akibat serangan brutal Strowman dengan sebuah Cello pada Monday Night RAW edisi kemarin. Namun bukan Rusev yang mendapatkan kemenangan, melainkan Lana yang memanfaatkan kondisi gangguan di luar ring berhasil menyelesaikan pertandingan.

Dengan Lana mengunci Bayley membuat pasangan Rusev dan Lana melaju ke babak berikutnya sekaligus menjadi tim Smackdown kedua yang melenggang ke babak berikutnya (semifinal).
Ini menjadi kemenangan pertama Lana di WWE Main Roster sejak pertama kali debut.

Minggu depan akan ada pasangan Glorious Bobby Roode dan Charlotte Flair berhadapan dengan Nia Jax dan Apollo Crews.