WWE Trivia - Baju Khusus Alexa Bliss vs Sasha Banks di Dubai
Jika anda melihat foto tersebut, apakah ada yang berbeda?? Tentu saja hal pertama yang berbeda dari mereka adalah pakaian gulat yang dipakai oleh Alexa Bliss dan Sasha Banks malam itu. Moment langka melihat keduanya bertanding dengan pakaian lengkap dibandingkan biasanya mereka hanya memakai sports bra dan celana dalam olahraga.
WWE memang sedang mengunjungi Abu Dhabi, sebuah negara di Timur Tengah yang masih menjunjung tinggi hukum syariah. Meskipun tidak seketat di Arab Saudi yang tidak memperbolehkan para wanita bergulat ditanah mereka, WWE di Abu Dhabi menghormati penduduk sekitar dengan bermain sesuai dengan budaya dan norma masyarakat setempat.
Unik ya, tapi ketika sudah menyinggung masalah budaya dan agama, WWE tidak mau mencoreng perusahaan karena sedikit kesalahan akan membuat saham mereka habis dilantai bursa. Pertandingan Bliss vs Sasha ini diklaim WWE menjadi pertandingan gulat professional wanita pertama di UEA.
Bagaimana tanggapan anda mengenai moment langka ini?
Post a Comment