RAW NEWS - Absolution Nama Trio dari Paige


WWE malam ini memberikan pengumuman nama baru dari Stable Paige, Sonya Deville dan Mandy Rose. Namanya adalah Absolution di mana mereka bertiga malam ini dijadwalkan berhadapan dengan Sasha, Bayley dan Mickie James namun belum pernah terjadi.

Sasha keluar untuk bersiap bertanding namun Mickie dan Bayley tidak keluar dari ring dan malah disambut oleh Paige dan genk Absolution-nya malam ini. Setelah sedikit pertukaran verbal akhirnya trio cewek galak lulusan NXT ini akhirnya menyerang Sasha tanpa ampun.

Berita sebelumnya mengatakan arah bahwa Paige akan berhadapan dengan Asuka namun dengan storyline bersama Sasha dan kawan-kawan ini sepertinya menepis rumor tersebut. Bagaimanakah kelanjutan dominasi dari Paige dan kawan-kawannya ini?