Smackdown Focus - Perayaan Kemerdekaan India ala Jinder Mahal


Smackdown Live malam ini dibuka langsung oleh sang WWE Champion Jinder Mahal dan menjadi malam kembalinya dari Singh Brother setelah mereka terluka dalam pertandingan Punjabi Prison Match di Battleground yang lalu. Satu hal yang special adalah mereka merayakan kemerdekaan dari Negara India.

Ya, India memang sedang merayakan hari kemerdekaannya saat Smackdown berlangsung di Amerika Serikat hari ini. 15 Agustus 1947 menjadi hari yang tak terlupakan dan Jinder merayakannya dengan mengundang seseorang untuk bernyanyi lagu kebangsaan dari India.

Namun tak lama kemudian dia diinterupsi oleh sang penantang di SummerSlam mendatang Shinsuke Nakamura yang datang untuk memberikannya ultimatum. Katanya hari ini di Jepang juga ada festival di mana orang Jepang berdoa untuk arwah tentara perang dan khusus tahun ini mereka menambahkan doanya untuk kemenangan Nakamura di SummerSlam mendatang.

Segment ini berakhir tanpa petarungan bebas yang berarti, namun di Main Event nanti Jinder Mahal akan berhadapan dengan 16x WWE Champion John Cena dalam salah satu pertandingan terbesar dalam hidupnya ini.