[BREAKING NEWS] Owens Merebut Gelarnya Lagi


Kevin Owens kembali merebut gelarnya di Smackdown edisi malam hari ini. Di Main Event, dirinya meminta rematch clause kepada Chris Jericho yang baru saja mengambil gelarnya pada kesempatan yang lalu. United States Championship pun diperebutkan dalam pertandingan yang cukup lama dan menguras emosi ini.

Owens dan Jericho benar-benar menjadi penutup show yang luar biasa setelah bertanding dengan segala cara dengan sekuat tenaga ini. Jericho berkali-kali berusaha menyelesaikan pertandingan, namun Owens selalu bisa bangkit lagi. Sampai akhirnya Kevin Owens menyelesaikan dengan Pop-up Powerbomb untuk menjadi 2x US Champion di Smackdown Live.

Dengan ini Jericho akan hiastus sementara dari WWE tanpa membawa sabuknya. Jadwal dari Jericho akan mengadakan tour bersama bandnya akan terjadi dalam bulan Mei ini hingga awal Juni mendatang.