WWE NEWS - Selamat Ulang Tahun John Cena!
Pada tanggal 23 April 2016 lalu 15x WWE Champion John Cena merayakan hari ulang tahun ke 39. Semakin mendekati angka 40 di hidupnya ini John Cena sudah mendapatkan semua yang diidam-idamkan oleh para WWE Superstars yakni: gelar juara yang berlimpah, menjadi Mr. Money in the Bank, berkali-kali menjadi pemain Main Event di Wrestlemania, serta pekerjaan di luar WWE mulai dari wawancara hingga main film pernah dia lakoni.
Sungguh hidup yang luar biasa ini ditambah dengan wanita yang sangat menyayangi nya bernama Nikki Bella di luar ring WWE menjadi motivasi juga untuknya.
Namun dalam perjalanan kariernya ini WWE selalu ditantang oleh Penonton untuk membuat Cena sebagai Heel. Karena pada mulanya debut, Cena merupakan sosok Heel yang sombong sebelum akhirnya berubah menjadi Babyface abadi yang di elu-elukan para anak-anak.
Apakah ini akan terjadi di usia-usia tua John Cena? Apakah kariernya kedepan hanya akan membantu para Superstar muda untuk bersinar seperti yang dia lakukan kepada Rusev, Bray Wyatt dan Seth Rollins?
Apapun itu John Cena tetaplah harus dihargai sebagai Legenda WWE. Mari kita doakan atas pemulihan Cena yang masih menjalani rehabilitasi pasca operasi bahu.
Post a Comment