Royal Rumble Result – Twin Power Nikki dan Brie Bella

Divas Champion Nikki Bella ditemani oleh saudara kembarnya Brie Bella untuk pertama kalinya bertanding bersama kembali pasca rujuk. Kali ini mereka ditantang oleh Divas muda asal Inggris Paige yang ditemani Divas Senior Natalya.


Hasil Lengkap Pertandingan Royal Rumble baca disini >>

The Bella Twins mengalahkan Paige dan Natalya

Jalannya Pertandingan

Sejak awal Brie Bella mengeluarkan Brie Mode dengan mendominasi Natalya yang jauh lebih berpengalaman darinya sekalipun. Paige yang di luar ring menjadi semangat tersendiri untuk sang Queen of Hart untuk tetap tegak.


Akhir Pertandingan

Bella Twins yang lebih kompak karena sudah bertahun-tahun bersama seolah memiliki Twin Connection yang menggabungkan hati dan pikiran mereka. Dengan modal itu dimanfaatkan sebaik-baiknya oleh sang Divas Champion untuk pin Natalya dan meraih kemenangan.