WWE Trivia - Brock Lesnar Memajukan Slot Pertandingannya
The Wrestling Observer Newsletter mencatat bahwa pertandingan Lesnar vs Rollins dimajukan menjadi pembuka Wrestlemania hanya beberapa jam menjelang show tersebut berlangsung. Di mana mereka mencatat bahwa Lesnar dan Paul Heyman mendorong agar pertandingan berlangsung lebih awal. Bagi mereka nampaknya menjadi pembuka adalah penawar pilu melihat kenyataan mereka tidak ada di Main Event show tersebut.
Sementara slot sebelumnya yang diberikan oleh WWE untuk pertandingan ini adalah 1 pertandingan sebelum Main Event Triple Threat Wanita dan menjadikan mereka co-main event malam itu. Namun mereka berpindah ke pembukaan show, bahkan Hulk Hogan pun tidak sadar bahwa segment selanjutnya adalah pertandingan Universal Champion. Di mana kita melihat Hogan tidak tahu tujuan Paul Heyman masuk ke dalam arena setelahnya.

Post a Comment