34' Mania - Undertaker Akhirnya Datang!


Saat John Cena mulai putus asa dan hendak kembali ke belakang ring, dia pun dikejutkan dengan lampu padam yang kedua. Kali ini ada topi dan jubah Taker diatas ring dan tersambar petir overlay. Setelah adegan itu datanglah Undertaker yang langsung disambut oleh penonton dengan sorak sorai. Sang Deadman akhirnya datang ke atas ring WWE setelah terakhir bergulat setahun yang lalu di Wrestlemania 33.

John Cena hanya terpaku melihat Undertaker dan entrance super magis nya. Setelah bersiap-siap akhirnya pertandingan ini pun terjadi.

John Cena vs Undertaker resmi dimulai!

Catatan: Undertaker tidak datang menggunakan Gimmick American Badass seperti yang kata orang akan dilakukannya. Kata orang belum tentu benar.

Update: Undertaker mengalahkan John Cena